Mind Hacking & Nlp
MIND HACKING &
NLP
Mungkin saya sering bercerita betapa pentingnya peranan media
masa. Kareana media masa adalah alat yang ampuh untuk menguasai opini. Itulah
sebabnya siapa pun yang ingin “berkuasa” harus menguasai media masa.
Mengapa?
Sebelumnya perkenankan saya bercerita. Suatu hari, “kakak perguruan saya” mendapat informasi dari temannya tentang
sebuah buku yang sedang booming dan fenomenal di USA.
Temannya itu berkata kepadanya,” Mas, sampean kan selalu
tertarik dengan ilmu persuasi. Ini ada buku
bagus nih, lagi booming di Amerika. Tolong dipelajari ya.. dan kasih tahu saya, apakah benar benar bagus
atau media sana sengaja membesar besarkannya”.
Buku itu judulnya “The Screet of Speed Seduction” karangan
Ross Jeffries. Ternyata setelah
dibacanya, buku itu termasuk dalam katagori buku yang sangat berbahaya. Bahkan beberapa penyedia Internet di
Indonesia pada waktu itu sempat memblokir situsnya karena dianggap berbahaya.
Karena penasaran, beliau segera mencari akar dari ilmu yang
diajarkan oleh Mr Jeffries. Maka dengan
kata kunci yang ada, seperti state, Sub modality, emmbeded command dll,
dicarinya akar ilmu itu dari berbagai sumber. Setelah beberapa lama
penyelidikan, ternyata akar dari “ilmu Persuasi Mr Jeff adalah ilmu Neuro Linguistic
Programming (NLP).
Dengan ilmu inilah “penguasa Media” menancapkan pengaruhnya
untuk memaksakan opini sesuai dengan “pesanan” bos nya. Saya sendiri memiliki “literatur” yang oleh
pengarangnya dibuat dalam “jumlah terbatas”
yang sejenis dengan buku Pak Jeff itu. Buku itu mengulas bagai mana
seorang yang “gagal” sebelumnya, Yaitu Hittler bisa menancapkan pengaruhnya dan
menjadi Penguasa terbesar Jerman pada waktu itu.
Pada dasarnya pikiran memiliki celah untuk di “hack” atau diterobos,
dan dipengaruhi. Itulah sebabnya saya
sering menyarankan agar kita tidak “menolak” fakta lain yang berbeda dengan
apa yang kita percayai. Karena dengan memperbanyak “fakta” anda bisa berpikir
lebih jernih dan tidak mudah di “hack” pikiran anda. untuk mempercayai sesuatu yang justru
merugikan diri anda sendiri dan masyarakat.
Ilmu itu seperti pisau bermata dua. Selain bia untuk
memasak, pisau juga bisa digunakan untuk melukai. Demikian juga dengan ilmu,
bisa digunakan untuk kejahatan, tetapi bisa juga digunakan untuk kebaikan.
Hanya sekedar info, bahwa kita harus hati hati dengan
informasi media. Syukur syukur anda sendiri menguasai NLP, dan bersedia mengabdikan Ilmu ini untuk
kebaikan.
Dan Dengan NLP anda
bisa “merubah” diri anda menjadi diri yang memiliki karakter, sifat, kemampuan,
tekad, dan cara berpikir tertentu sesuai dengan tantangan yang anda hadapi.
Asalkan sesuatu itu bisa dilakukan oleh orang lain, maka secara NLP. Sesuatu
itu juga bisa anda lakukan.
Semoga bermanfaat
*Keterangan :
Sebenarnya Ilmu semacam NLP sudah dikuasai oleh leluhur
kita, Salah satunya diceritakan ketika Adipati Karno mempelajari ilmu memanah
dari Begawan Durno. Padahal Begawan Durno tidak pernah mengajarkan ilmunya
kepada Adipati Karno. Adipati Karno mempelakari ilmu itu dengan cara “modelling”
dengan menirukan “ kemampuan” Begawan
Durno Memanah.
Begawan Tung
Begawantung.blogspot.com
Posting Komentar untuk "Mind Hacking & Nlp"