SULTAN AGUNG DAN WEDANG UWUH
Pada tanggal 4 oktober 2017, wedang uwuh ditetapkan oleh Kementrian Pendidikan & Kebudayaan sebagai Heritage atau salah satu warisan budaya nasional.
Jika anda pernah pergi ke Imogiri Yogyakarta mungkin anda pernah meminum minuman khas ini, yaitu ewdang uwuh. Apa itu wedang uwuh?
Ketika anda mencarinya di google, anda akan menemukan banyak tulisan tentang wedang uwuh, hanya saja mereka mengartikan itu sebagai "wedang sampah". Jadi kebanyakan penulis mengartikan uwuh sebagai "sampah".
Sebenarnya arti uwuh itu adalah daun/ranting yang berguguran dari pepohonan. Ada benarnya juga jika disebut sebagai sampah, tetapi kurang tepat. Karena sampah rumah, pabrik, pasar dll tidak dapat disebut sebagai uwuh. Yang dsebut uwuh hanya daun dan ranting yang berguguran langsung dari pepohonan.
Jadi uwuh artinya adalah daun dan ranting yang berguguran. Terlalu panjang ya... :) Ya sudah serap saja "kata uwuh" menjadi khasanah bahasa indonesia. Jadi bahasa Indonesia menjadi semakin kaya.
Sebagai heritage budaya Nusantara, wedang uwuh ini tidak saja menyehatkan dan rasa yang khas, tetapi juga memiliki cerita.
Pada suatu hari, Sultan Agung, Raja Ke 3 dari Kerajaan Mataram Islam, sedang berkunjung ke daerah Imogiri. Beliau mencari tempat yang cocok untuk digunakan sebagai makam keluarga kerajaan.
Letika berada di hutan di wilayah kediri itu, beliau meminta abdi dalem yang ada di sana untuk membuatkannya minuman wedang secang.
KEmudian wedang secang itu diletakkkan di dekat dekat tempat Sultan agung "Menepi" (salah satu meditasi khas jawa). Setelah Sultan Agung selesai "menepi", wedang secang yang disediakan untuk beliau sudah kejatuhan "uwuh" dari pepohonan yang ada di sekitarnya.
Ternyata beliau sangat suka dengan wedang itu, dan mengatakan bahwa minuman itu sangat enak dan bisa menghangatkan tubuhnya dari udara dingin imogiri.
Wedang uwuh terdiri dari ramuan : Jahe, gula batu, gagang cengkeh, katu secang, daun manis jangan, daun pala dan daun cengkeh.
Selain menghangatkan badan, wedang uwuh juga bermanfaat untuk meningkatkan kekebalan tubuh, anti oksidan dan menyembuhkan berbagai penyakit.
Begawan Tung
begawantung.blogspot.com
Posting Komentar untuk "SULTAN AGUNG DAN WEDANG UWUH"